Aki Mobil Yuasa, Apa Kelebihannya?

Sedang mencari produk aki mobil berkualitas yang tahan lama dan efisien dalam penggunaan? Nah, aki mobil Yuasa bisa menjadi salah satu opsi terbaik untuk dipilih. Anda tentu sudah familiar dengan brand produk aki yang satu ini, bukan?

Menjadi salah satu produsen aki mobil terkemuka di Indonesia, Yuasa termasuk merek yang sudah cukup populer. Tidak sedikit pengendara yang memilih produk aki Yuasa untuk mobil kesayangan mereka. Namun, tidak sedikit pula pengendara yang belum mengetahui produk aki satu ini sehingga masih ragu untuk memilihnya.

Nah, pada kesempatan ini akan dibahas apa yang menjadi kelebihan produk aki mobil Yuasa dan variasi produk yang bisa dipilih. Penasaran? Simak ulasannya!

Kelebihan Aki Mobil Yuasa

Tidak dimungkiri memang jika saat ini ada cukup banyak produk aki mobil di pasar dengan merek berbeda-beda. Tentu, banyaknya produk aki yang tersedia memberikan lebih banyak opsi ketika hendak memilih aki yang tepat. Namun, tidak salah rasanya jika Anda memilih aki mobil Yuasa sebagai yang terbaik.

Ada beberapa hal yang menjadi kelebihan produk aki Yuasa dan bisa dijadikan alasan kenapa Anda memilih merk aki mobil ini dibandingkan merk lainnya. Adapun beberapa kelebihan produk aki Yuasa di antaranya:

1. Kualitas yang Terjamin

Aki Mobil Yuasa, Apa Kelebihannya?
Aki mobil Yuasa terjamin kualitasnya. Sumber: Istockphoto.com

Salah satu kelebihan dari produk aki Yuasa adalah kualitas aki yang terjamin. Jaminan kualitas ini didasarkan pada penerapan beberapa tahapan produksi agar aki mobil Yuasa bisa berfungsi secara maksimal. 

Misalnya saja, sebelum produk aki sampai di tangan pelanggan, maka manajemen Yuasa akan melakukan tahapan pre-delivery inspection yang bertujuan untuk menjamin bahwa aki yang dikirimkan sesuai dengan standar produksi.

Sebelumnya, manajemen Yuasa juga melakukan quality in process. Ini adalah tahapan pengecekan bahan baku yang diperlukan untuk membuat aki. Dengan pengecekan secara mendalam, bahan baku yang digunakan adalah bahan terbaik sesuai standar yang telah ditetapkan.

2. Sertifikasi yang Dimiliki

Tidak hanya sekedar memberikan jaminan kualitas, alasan lain kenapa aki mobil Yuasa cocok dijadikan opsi terbaik adalah adanya sertifikasi yang dimiliki. Sertifikasi tersebut merupakan bukti bahwa Yuasa senantiasa memberikan produk aki berkualitas yang senantiasa memuaskan pelanggan.

Terkait sertifikasi, Yuasa mendapatkan sertifikasi kelayakan produk dari Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia. Serta, ada beberapa sertifikasi yang didapatkan dari pihak lainnya seperti Bureau Veritas dan juga Tuv Nord. 

Selain kedua poin di atas, hal lain yang menjadi kelebihan dari produk aki mobil Yuasa adalah kemudahan pemakaiannya. Jika produk aki lainnya memerlukan pengisian daya tambahan sebelum pemakaian, dengan aki Yuasa Anda bisa langsung memasangnya di mobil dan aki akan langsung bekerja dengan optimal.

Pilihan Aki Mobil Yuasa, Ada Apa Aja?

Untuk memudahkan pelanggan memilih aki mobil sesuai keinginan, Yuasa menyediakan beberapa pilihan produk aki berbeda. Tentu, masing-masing produk aki memiliki spesifikasi tersendiri yang bisa disesuaikan dengan spesifikasi mobil.

Adapun beberapa variasi aki mobil Yuasa yang tersedia di antaranya:

1. Aki Yuasa New Pafecta

Aki Mobil Yuasa, Apa Kelebihannya?
Aki Yuasa New Pafecta. Sumber: Tokopedia.com

New Pafecta adalah produk aki basah yang tersedia. Aki ini menjadi salah satu produk yang paling populer di kalangan pengendara dan sangat mudah ditemukan di banyak bengkel mobil secara umum.

Perlu diketahui bahwa aki Yuasa New Pafecta merupakan model aki basah yang mengandung larutan elektrolit berupa asam sulfat. Meskipun sama seperti aki basah pada umumnya, produk aki ini menarik dengan teknologi dry charged yang diterapkan. Dengan teknologi ini, New Pafecta bisa disimpan lebih lama dan umur aki mobil ini pun lebih panjang. 

2. Aki Yuasa DIN Type

Aki Mobil Yuasa, Apa Kelebihannya?
Aki Yuasa DIN Type. Sumber: Tokopedia.com

Opsi lain dari produk aki Yuasa yang bisa dijadikan pertimbangan memilih adalah aki Yuasa DIN Type. Sama seperti produk sebelumnya, DIN Type merupakan jenis aki basah yang kini masih banyak digunakan oleh pemilik kendaraan. Hanya saja, tipe aki ini merupakan produk yang diproduksi secara khusus.

Ya, DIN Type adalah kepanjangan dari Deutsches Institut fur Normung. Itulah kenapa produk aki yang satu ini diproduksi khusus dan disarankan untuk digunakan pada mobil yang diproduksi di Eropa, seperti Volvo, BMW, Ford dan lainnya. 

3. Aki Yuasa Maintenance Free AMB

Aki Mobil Yuasa, Apa Kelebihannya?
Aki Yuasa Maintenance Free AMB. Sumber: Tokopedia.com

Satu lagi produk aki mobil Yuasa yang tersedia di pasaran adalah aki Yuasa Maintenance Free AMB. Ini adalah produk aki kering yang tersedia dan menawarkan kemudahan dalam penggunaan serta perawatan.

Hanya saja, perlu diketahui bahwa meskipun dinamakan aki kering, namun produk aki Yuasa ini sebenarnya tetap menggunakan larutan elektrolit guna mengaktifkan sel. Hanya saja, memang, jumlah dan jenisnya tidak sama dengan produk aki basah yang dibahas sebelumnya.

Dengan menggunakan aki kering Yuasa ini, Anda bebas dari keharusan melakukan perawatan seperti mengecek volume air aki dan lainnya. Serta, produk aki kering memiliki masa pakai yang lebih panjang dibandingkan aki basah. Meskipun, secara harga, aki kering pun lebih mahal. 

Cari Aki Mobil Yuasa Lengkap Hanya di Seto Aki Solo!

Dengan kualitas yang terjamin dan ketahanan yang lebih optimal, aki mobil Yuasa pantas dijadikan pilihan yang tepat. Terlebih, produk aki Yuasa pun bervariasi untuk disesuaikan kebutuhan.

Nah, jika Anda mencari produk aki Yuasa, Seto Aki Solo menyediakannya dengan lengkap. Tentu, Anda tinggal memilih mana tipe aki Yuasa untuk mobil kesayangan. Selain itu, sebagai toko aki Solo terpercaya, kami menyediakan opsi kerja sama bagi bengkel untuk mendapatkan produk aki yang sama dengan harga yang lebih terjangkau. Tertarik? 

Leave a Comment